Halaman

Sabtu, 11 Januari 2014

Pengertian Akuntansi Manajemen

Hansen dan Mowen (2006:9) mendefinisikan akuntansi manajemen sebagai proses mengidentifikasi, mengumpulkan, mengukur, mengklasifikasi dan melaporkan informasi yang bermanfaat bagi pengguna internal dalam merencanakan, mengendalikan dan membuat keputusan. Sedangkan Supriyono (1987:8) mendefinisikan akuntansi manajemen sebagai proses identifikasi, pengukuran, pengumpulan, analisis, penyiapan dan komunikasi informasi finansial yang digunakan oleh manajemen untuk perencanaan, evaluasi, pengendalian dalam suatu organisasi, serta untuk menjamin ketepatan penggunaan sumber-sumber dan pertanggungjawaban atas sumber-sumber tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar